SEKILAS INFO
: - Sabtu, 27-07-2024
  • 4 tahun yang lalu / Terhitung Mulai 12 Desember 2019 SMP Negeri 3 Sungai Keruh berubah menjadi SMP Negeri 2 Sungai Keruh Sesuai dengan keputusan BUPATI Musi Banyuasin
  • 4 tahun yang lalu / Alhamdulillah SMP Negeri 3 Sungai Keruh mewakili kecamatan ke kabupaten lomba Sastra tutur dan tembang batanghari sembilan pada festival Randik 2019.
SMP N 2 SUNGAI KERUH GELAR WORKSHOP PEMANFAATAN MEDIA PEMBELAJARAN BERBASIS ITC

Kamis, 03 Desember 2020. SMP N 2 Sungai Keruh gelar Workshop Pemanfaatan Media Pembelajaran Berbasis ITC. Yang dihadiri oleh narasumber Bpk. Kailen, S.Pd (KORWIL Kec. Sungai keruh), Bpk. Iman Santoso, S.Pd M.Si. (Pengawas Pembina Kec. Sungai Keruh), Bpk. Haryanto S.Pd M.Pd. (Kepala Sekolah SMP N 2 Sungai Keruh), dan Bpk. Dafit Satria, S.Pd M.Pd. (Dosen LB UIN Raden Fatah Palembang), dan juga dihadiri oleh seluru guru SMPN 2 Sungai Keruh.

Workshop ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas guru yang kreatif dan inovatif di era revolusi digital, acara digelar di ruang meeting dan laboraturium komputer sekolah. 

Adapun sambutan yang disampaikan oleh Bpk. Kailen, S.Pd. beliau mengatakan bahwa workshop ini saat bermanfaat untuk para guru dalam menghadapi dunia pendidikan seperti sekarang yang dilakukan secara daring terkait adanya pandemi covid-19, dimana para guru dituntut untuk lebih inovatif dalam melaksanakan belajar mengajar.

Hal yang sama juga disampaikan oleh Bpk. Haryanto, S.Pd. M.Pd. kepala sekolah SMPN 2 Sungai Keruh, bawasanya saat ini teknologi semakin modern, tentunya mau tidak mau pola mengajar seorang guru juga mengikuti perubahan zaman. Sala satunya dengan mengadakan Workshop Pemanfaatan Media Pembelajaran Berbasis ITC ini. 

 

HernaAnuar

TINGGALKAN KOMENTAR

Kategori

Buka chat
Butuh bantuan?
Hai, ada yang bisa dibantu?